Resmi BergantiK abag SDM dan Kasat Reskrim Di Polresta Sidoarjo

  • Bagikan

Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Christian Tobing usai memimpin Upacara Sertijab, Jumat (25/10/24) sore menyampaikan apresiasi atas dedikasi, prestasi dan peran aktif dari Kompol Agus Sobarnapraja dan Kompol Haris Darma Sucipto selama berdinas di Polresta Sidoarjo.

“Bekal pengalaman dan prestasi yang telah dimiliki saat dinas di Polresta Sidoarjo, semoga semakin memotivasi untuk jenjang karir berikutnya dan tentunya teruslah memberikan yang terbaik bagi Polri, keluarga dan masyarakat,” ujarnya.

Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Christian Tobing juga menekankan kepada kedua pejabat yang baru, yaitu Kabag SDM Polresta Sidoarjo Kompol Hery Dian Wahono dan Kasat Reskrim Polresta Sidoarjo AKP Fahmi Amarullah agar sesegera mungkin beradaptasi dalam melaksanakan tugas tanggung jawab yang diembannya.

 

“Motivasi kinerja anggota cegah melakukan pelanggaran dengan terus memacu inovasi untuk dapat meningkatkan prestasi. Serta solid bersama untuk melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat guna terwujudnya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, terlebih lagi saat ini kita melaksanakan pengamanan Pilkada serentak 2024,” tegas Kombes Pol Christian Tobing.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan