Peresmian Punden Mbah Masayu Sinta Mataram Di Kelurahan Ngaglik

  • Bagikan

BATU ( siaptv.com ) – Sebagai salah satu situs Punden di Kota Batu, Punden Mbah Masayu Sinta Mataram bisa menjadi salah satu ikon Kelurahan Ngaglik.

Untuk menjaga kelestariannya, Pemerintah Kota Batu melalui Pemerintah Kelurahan Ngaglik melakukan revitalisasi punden Mbah Masayu Sinta Mataram tersebut.

Setelah selesau dilakukannya revitalisasi, Wakil Walikota Batu, H. Punjul Santoso, langsung meresmikan punden Mbah Masayu Sinta Mataram, Senin (14/11/2022) sore.

Wakil Wali kota H Punjul Santoso sangat mengapresiasi dengan peresmian  punden Mbah Masayu ini, diharapkan kepada generasi muda untuk wajib nguri – uri (melestarikan) budaya peninggalan leluhur.

” Punden Mbah Masayu bisa menjadi salah satu ikon wisata religi di Kota Batu. Oleh karena itu, kolaborasi antar pemerintah dan masyarakat diperlukan untuk merawat punden.

Punden ini adalah milik bersama, untuk kemaslahatan masyarakat. Maka dari itu saya meminta kepada semuanya untuk bersama-sama bisa menjaga punden ini. Karena ini bisa menjadi salah satu tempat wisata religi di Kota Batu,” jelasnya.

Ditambahkan oleh Lurah Ngaglik, Rendra Adinata, bahwa revitalisasi punden Mbah Masayu dilakukan menggunakan APBD Kota Batu yang telah dianggarkan di Kelurahan Ngaglik. Dengan revitalisasi ini, diharapankan bisa memberikan kenyamanan kepada masyarakat.

“Setiap selasa kliwon, di punden ini ramai dikunjungi masyarakat, maka dari itu pemugaran ini perlu dilakukan agar punden bisa terjaga dan bisa melayani masyarakat dengan baik,” kata Rendra.

  • Bagikan